Thursday, September 26, 2013

CATATAN B.JEPANG KELAS XI SEM 1

DONNA HITO DESUKA
Orang yang seperti apa?
Yasashii           : baik hati
Kibishii            : tegas, disiplin
Majime (na)     : rajin
Omoshiroi       : menarik, lucu
Hansamu (na)  : tampan
Kirei (na)         : cantik
Kawaii             : imut
Se ga takai       : tinggi
Se ga hikui      : rendah
Kami ga nagai : rambut panjang
Kami ga mijikai : rambut pendek
Futotte imasu  : gendut, gemuk
Yasete imasu   : kurus, langsing
Catatan
Futotte imasu : ungkapan untuk menyatakan fisik gemuk
Yasete imasu : ungkapan untuk menyatakan fisik kurus

Pola kalimat 1
…. KB (ORANG)… WA …. (SIFAT/GAMBARAN FISIK) DESU
Pola kalimat ini digunakan untuk menyatakan sifat atau gambaran fisik seseorang.
Contoh kalimat
a.       Chichi wa yasashii desu
Ayah orang yang baik hati
b.      Imouto wa kam ga nagai desu
Adik perempuan saya rambutnya panjang
c.       Ani wa se ga takaidesu
Kakak laki-laki saya tubuhnya tinggih
d.      Haha wa yasete imasu.
Ibu saya tubuhnya kurus/langsing
Contoh percakapan untuk menanyakan sifat atau gambaran fisik orang lain
Contoh percakapan 1.
Q: Oniisan wa donna hito desuka
Q: kakak laki-lakimu, orang yang seperti apa?
A: Ani wa se ga takai desu.
A: Kakak laki-laki saya, tubuhnya tinggi
Contoh percakapan 2
Q: Oneesan wa donna hito desuka
Q: kakak perempuanmu, orang yang seperti apa?
A: Ane wa futotte imasu.

A: kakak perempuan saya, tubuhnya gendut.

No comments: