Monday, March 12, 2012

TUGAS INDIVIDU DAN KELAS MATA PELAJARAN B.JEPANG


I. TUGAS INDIVIDU


1.   Tulislah masing-masing 5  kalimat dengan menggunakan kata benda, sifat, dan kata kerja yang berbeda yang ditunjukkan seperti pada contoh kalimat di bawah ini (diterjemahkan juga ke dalam bahasa Indonesia) (tugas ditulis di buku) (dikumpulkan saat pelajaran berlangsung)
Contoh  Kalimat 1
a.       Ayako san no enpitsu wa atarashii desu (pensil milik Ayako baru) 
b.      Galing san no kaban wa chiisai desu (tas milik Gilang kecil) 
c.       dll
Contoh Kalimat 2 
a.       Findi san wa asa  shinbun wo yomimasu (pada pagi hari Findi membaca koran
b.      Iqbal san wa yoru shukudai wo shimasu (pada malam hari Iqbal mengerjakan PR) 
c.       dll
Contoh 3 
a.       Asa  kao wo araimasu sorekara gohan wo tabemasu (pada pagi hari saya membasuh muka kemudian makan nasi)  
b.      Hiru  ongaku wo kikimasu sorekara  pan wo tabemasu (pada siang hari saya mendengarkan musik kemudian makan roti) 
c.       dll
  
2.      Terjemahkanlah huruf hiragana di bawah ini ke dalam bahasa Indonesia kemudian artikan  dalam huruf romaji (latin)
a.     あやこさんの くつは きたないです。
b.     なるとさんの へやは ひろいです。
c.      まだらさんの ほんは あたらしいです
d.     わせださんの うちは おおきいです。
e.      えりこさんの だいどころは きれいです。
f.       ばさらさんは そうじします。
g.     とだせんせいは せんたくします。それから かおを あらいます。
h.     きむらせんせいは おいのり します。それから ごはんを たべます。

II. TUGAS KELAS

Prosedur tugas kelas
  1.  Membuat makalah (makalah disesuaikan dengan kelas masing-masing)
  2. Times New Roman Font 12 dengan spasi 1,5
  3. Jumlah halaman minimal 50 hal
  4. Isi makalah boleh menggunakan bahasa Indonesia dan/ atau bahasa Inggris
  5. Sertakan referensinya (asal dari sumber data)
  6. Dijilid hardcover (cover warna biru)
  7. Penulisan cover makalah sesuai standar penulisan makalah
  8. Kerjakan semaksimal mungkin, karena buku untuk tambahan koleksi perpustakaan. (bisa menjadi kenang-kenangan kalian semasa SMA dan bermanfaat bagi adik-adik kelas)
  9. Tugas dikumpulkan saat pelajaran bahasa Jepang berlangsung
  10.  Kelak akan berguna bagi generasi kalian di masa mendatang.
PEMBAGIAN  TOPIK MAKALAH
  1. XI IS 1  : SISTEM PEMERINTAHAN DI JEPANG
  2. XI IS 2  : SISTEM EKONOMI DI JEPANG
  3. XI IS 3 : SISTEM SOSIAL DAN BUDAYA DI MASYARAKAT JEPANG
  4. XI IA 1 : SISTEM PENDIDIKAN DI JEPANG
  5. XI IA 2 : SISTEM KESEHATAN DAN ASURANSI DI JEPANG
  6. XI IA 3 : SISTEM PENANGANAN GEMPA DI JEPANG
  7. XI IA 4 : SISTEM PEMBERDAYAAN LANJUT USIA DI JEPANG
  8. XI IA 5 : SISTEM TRANSPORTASI DAN LALULINTAS DI JEPANG
  9. XI IA 6 : SISTEM PERTANIAN DAN PEMASARAN HASIL TANI DI JEPANG
  10. XI IA 7 : SISTEM BURUH DAN TENAGA KERJA DI JEPANG
  11. XI IA 8 : SISTEM PERUMAHAN DAN ARSITEKTUR RUMAH DI JEPANG
  12. XI IA 9 : SISTEM PENGAWASAN MUTU MAKANAN DI JEPANG
  13. XI IA 11: SISTEM KERJASAMA LUARNEGERI DAN PERTAHANAN DI JEPANG

がんばってください。

No comments: